Knowledge Base

Cara Membuat Tombol pada Website Builder

Heri   25 Desember 2015

Fitur pada layanan website builder sangat lengkap, salah satunya adalah pembuatan tombol yang sangat mudah. Bagaimana cara membuat tombol pada website builder?

Berikut ini adalah langkah-langkah cara membuat tombol pada website builder.

  1. Silahkan login ke halaman editing website builder anda.

  2. Drag and drop menu Tombol ke halaman website builder anda.
    Pilih Tombol Website Builder

  3. Selanjutnya akan muncul form untuk memilih jenis tombol. Silahkan pilih tombol yang anda suka, kemudian klik tombol Tambah.

    Pilih Jenis Tombol

  4. Akan muncul tombol pada halaman website anda, silahkan klik icon pensil di pojok kanan atas setelah itu pilih Properties.

    Properties Tombol

  5. Kemudian muncul form Properties, anda bisa mengatur beberapa hal yaitu.
    Seting Tombol

  • Teks: Mengatur tulisan yang muncul pada tombol.
  • URL: Mengatur tujuan tombol ketika di klik.
  • Font: Mengatur gaya tulisan pada tombol.
  • Sudut Melengkung: Mengatur sudut tombol.
  • Style: Mengatur gaya tombol seperti warna, hover, dan sebagainya.
  1. Pada pengaturan URL terdapat beberapa pilihan, yaitu Alamat Website, Halaman di website Anda, Alamat E-mail, Phone Number dan File dari Website Anda.
    Tujuan Tombol

    • Alamat Website: Jika URL tombol akan di arahkan ke luar website, maka masukan URL pada kolom ini. Centang Buka pada jendela baru jika ingin ditampilkan pada jendela baru.
    • Halaman di website Anda: Jika tujuan tombol masih berada di website anda maka tinggal memilih ke halaman mana tombol tersebut di arahkan .
    • Alamat Email: Jika tombol tersebut dibuat agar dapat mengarah ke alamat email anda.
    • Phone Number: Jika tombol tersebut dibuat agar dapat mengarah pada nomor telepon anda.
    • File dari website Anda: Jika tombol tersebut akan di jadikan link download.
    • Link judul: Judul link akan muncul pada saat kursor di arahkan ke tombol.
  2. Jika sudah diatur seperti yang anda inginkan, silahkan klik tombol Terapkan. Simpan perubahan website anda, lalu coba akses kembali.

Jika ada pertanyaan tentang artikel Cara Membuat Tombol pada Website Builder, silahkan hubungi staf Indowebsite.