Apa itu Server

Apa itu Server ?

Pengertian server adalah sebuah layanan yang didukung dengan prosesor dan RAM yang storagenya cukup besar dan juga dilengkapi dengan sistem operasi khusus yang dapat menjalankan perangkat lunak (software) sehingga berfungsi untuk mengontrol akses terhadap jaringan dan sumber daya yang terdapat di dalamnya. Berikut contoh layanannya seperti vps cloud, dedicated, colocation server.

Selain sebagai tempat penyimpanan berbagai jenis dokumen dan informasi untuk pengguna maupun pengunjung, server juga berperan penting dalam menyediakan akses untuk mengirim maupun menerima data yang tersedia pada server.

Jenis-jenis Server

Berikut ini merupakan jenis-jenis server yang tersedia dan yang paling banyak digunakan.

Web Server

Web server merupakan jaringan komputer yang melayani khusus untuk permintaan HTTP maupun HTTPS. Web server akan menerima dan memproses permintaan dari browser. Kemudian hasilnya akan dikirimkan kembali ke browser untuk ditampilkan dalam bentuk website.

FTP Server

File Transfer Protocol (FTP) server merupakan sebuah sistem yang dirancang agar pengguna dapat terhubung langsung ke server sehingga dapat mendownload maupun mengupload file pada server. Melalui FTP server ini anda dapat mengirimkan file yang berukuran besar ke dalam web hosting.

Mail Server

Mail server merupakan jaringan komputer yang melayani pengguna dalam pengelolaan dan juga penyimpanan data email. Mail server ini memiliki protokol khusus untuk melakukan pengiriman dan penerimaan email yaitu SMTP (Simple Mail Transfer Protocol) sebagai protokol untuk mengirim email dan POP3 (Post Office Protocol) sebagai protokol untuk menerima dan menyimpan email.

Database Server

Database server merupakan sistem komputer yang menyediakan layanan pengelolaan data ke database. Jenis server ini biasanya digunakan oleh perusahaan untuk menyimpan dan mengolah data informasi perusahaan. Adapun kelebihan dengan menggunakan database yaitu untuk meminimalisir terjadinya data yang ganda atau biasa disebut duplikasi data.

Application Server

Application server merupakan sebuah jaringan komputer yang memberikan layanan untuk melakukan proses terhadap permintaan akses dari client melalui protokol HTTP. Application hampir sama dengan web server namun hal yang membedakannya adalah application server biasanya digunakan untuk membuat website yang bersifat dinamis sedangkan web server lebih ke website statis.

File Server

File server merupakan sebuah jaringan komputer yang dapat mengelola data yang ada di komputer pada sebuah jaringan. Data tersebut meliputi dokumen, gambar, audio maupun video. File server juga dapat digunakan untuk mengatur informasi yang terjadi di jaringan komputer. Biasanya file server banyak ditemukan pada jaringan lokal seperti jaringan di kantor, warnet dan lain sebagainya.

Game Server

Game server merupakan sebuah perangkat jaringan komputer yang menghubungkan atau mempertemukan antar pemain dalam sebuah game. Jenis server ini sudah dibuat khusus untuk game sehingga pada saat terjadinya kenaikan jumlah pemain performa game maupun server tidak akan terganggu.

Streaming Server

Streaming server merupakan server yang menyediakan layanan untuk aktivitas memutar video secara langsung pada situs website seperti Youtube, Netflix, iflix, viu dan lain sebagainya. Dengan adanya streaming server ini pengguna dapat memutar video yang berukuran besar tanpa harus mengunduhnya terlebih dahulu.

Cara Kerja Server

Pertanyaannya sekarang adalah bagaimana cara kerja server ? secara sederhana server bekerja atas permintaan dari client yang artinya server akan bekerja jika sudah mendapatkan permintaan atau instruksi dari client.

Hampir semua jenis server memiliki cara kerja yang sama yaitu mengikuti perintah atau permintaan dari client. Hal yang membedakan satu sama lain adalah dari sisi implementasi layanan, tugas dan juga fungsi masing-masing.

Sebagai contoh kasus salah satu jenis server yaitu web server, ketika pengguna menuliskan nama situs pada browser, maka artinya komputer bertindak sebagai client yang meminta informasi kepada server. Kemudian web server akan mengirimkan informasi website tersebut kepada anda yang ditampilkan melalui browser.

Mulai Memesan
Cara Kerja Server
Manfaat Server

Manfaat Server

Terdapat banyak sekali manfaat yang bisa anda dapatkan dengan menggunakan server dalam pengelolaan jaringan komputer. Berikut ini merupakan beberapa manfaat secara garis besar mengenai pemanfaatan server.

Menjamin keamanan data
Dengan data yang terpusat akan memudahkan anda dalam proses monitoring. Dengan teknologi yang canggih data pada server akan terhindar dari pencurian data maupun virus.

Dapat Menghemat Biaya
Dengan menggunakan server tentu akan menghemat biaya untuk membeli kebutuhan perangkat penyimpanan dikarenakan server sudah menyediakan kapasitas besar dan juga terpusat.

Memudahkan Kolaborasi
Dalam sebuah bisnis di jaman teknologi yang semakin canggih mengharuskan kita untuk bekerja tidak hanya secara offline saja. Namun dituntut untuk dapat bekerja secara online atau remote. Disini tentu server sangat berperan penting untuk meningkatkan produktivitas.

Pemanfaatan Server

Di era global ini pemanfaatan server semakin meluas dan vital khususnya dalam bidang teknologi seperti penyimpanan data, pengolahan aplikasi dan distribusi informasi

Web Hosting

Email Hosting

Aplikasi SaaS

Cloud Hosting

Penggunaan Database

Penggunaan E-Commerce

Gaming Server

Web App Hosting

Data Storage dan Backup

Pertanyaan yang sering diajukan

Apa itu Server ?

Server adalah sebuah layanan yang didukung dengan prosesor dan RAM yang storagenya cukup besar dan juga dilengkapi dengan sistem operasi khusus yang dapat menjalankan perangkat lunak (software) sehingga berfungsi untuk mengontrol akses terhadap jaringan dan sumber daya yang terdapat di dalamnya

Apakah ada minimal kontrak atau pembayaran awal untuk produk Dedicated Server ?

Minimal kontrak atau pembayaran awal untuk produk Dedicated server adalah tiga bulan. Setelah itu bisa menggunakan periode per bulan.

Berapa kecepatan Bandwidth untuk produk Dedicated Server ?

Kecepatan bandwith untuk dedicated server Internet Exchange (IIX) maupun Open IXP sebesar 1 Gbps shared dan link internasional 3 Mbps.

Awali bisnis online Anda bersama IndoWebsite!

IndoWebsite yang akan menyediakan layanan web hosting murah kualitas premium untuk kesuksesan bisnis Anda.