Knowledge Base

Mengakses Login WHM

Nunut   22 November 2012

Web Host Manager (WHM) merupakan panel yang mengontrol dashboard berbagai situs yang berbasis cpanel. WHM berfungsi untuk mempermudah user dalam mengelola website miliknya.

Cara Login WHM

Terdapat beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengakses halaman login WHM, antara lain melalui IP, nama domain, atau hostname server. Informasi akses WHM bisa diperoleh melalui email yang di kirim saat aktivasi layanan reseller hosting anda aktif. Berikut cara mengakses halaman login WHM.

1. Akses Melalui IP Server
– Akses **HTTP **: http://x.x.x.x/whm atau http://x.x.x.x:2086
– Akses Protokol HTTPS : https://xxx.xxx.xxx/whm atau https://x.x.x.x:2087

2. Akses Dengan Nama Domain
– Akses HTTP : http://contohdomain.com/whm atau http://contohdomain.com:2086
– Akses Protokol HTTPS : https://contohdomain.com/whm atau https://contohdomain.com:2087

3. Melalui Hostname Server
– Akses HTTP : http://host.contohdomain.com/whm atau http://namaserver.contohdomain.com:2086
– Akses Protokol HTTPS : https://namaserver.contohdomain.com/whm atau https://host.contohdomain.com:2087

Ketiga cara tadi membutuhkan port 2086 (apabila menggunakan http) dan port 2087 (sebagai akses https). Pastikan ISP atau router anda telah mengizinkan atau membuka port tersebut. Apabila ISP atau router menutup kedua port yang di sebutkan, alternatif lain bisa mengakses WHM melalui port 80 (Port standar web) dengan alamat; http://whm.contohdomain.com

Login-WHM.jpg

Pada halaman login, silahkan masukan username dan password WHM anda yang di dapatkan dari email aktivasi, kemudian klik tombol Log in.

Setelah anda berhasil Login, maka akan tampil Home WHM reseller anda sesuai gambar di bawah ini.

Home-WHM-Reseller-1024x663.jpg

Tambahan :

– IP x . x . x . x sebagai contoh deretan angka IP Server WHM Reseller anda.
contohdomain.com sebagai contoh dari domain account Reseller anda.
host.contohdomain.com sebagai contoh dari hostname server anda

Jika ada pertanyaan tentang artikel Mengakses Login WHM, silahkan hubungi staf Indowebsite.